Desa Gumiwang

Kec. Purwanegara, Kab. Banjarnegara
Prov. Jawa Tengah

Loading

Desa Gumiwang

Hari Libur Nasional

Hari Buruh Internasional / Pekerja

  • Hari
  • Jam
  • Menit
  • Detik
Info
Ini adalah website resmi Desa Gumiwang Kecamatan Purwanegara Kabupaten Banjarnegara Provinsi Jawa Tengah

Berita Desa

Gumiwang, 7 Februari 2025 – Pada hari Jumat, pukul 13.00 WIB, telah dilaksanakan acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kepala Desa Gumiwang, Kecamatan Purwanegara, Kabupaten Banjarnegara. Acara yang berlangsung di Aula Balai Desa Gumiwang ini menandai berakhirnya masa kepemimpinan Bapak Arif Fahrudin, S.Pd. (periode 2018-2025) dan dimulainya kepemimpinan Ibu Arina Prabawati, S.E. (periode 2025-2033).

Acara sertijab ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk:
✅ Camat Purwanegara
✅ BPD Desa Gumiwang
✅ Pendamping Desa
✅ Perangkat Desa Gumiwang
✅ Bhabinkamtibmas Gumiwang
✅ Babinsa Gumiwang
✅ Ketua & Anggota BPD
✅ Ketua & Anggota LP3M
✅ Ketua RW & Ketua RT
✅ Kader PKK & Kader Posyandu
✅ Tokoh Masyarakat & Tokoh Agama

Dalam sambutannya, Bapak Arif Fahrudin, S.Pd. mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Desa Gumiwang atas kepercayaan dan dukungan yang telah diberikan selama masa kepemimpinannya. Beliau juga berharap agar kepemimpinan yang baru dapat meneruskan pembangunan dan kesejahteraan desa.

Sementara itu, Ibu Arina Prabawati, S.E., dalam pidato perdananya sebagai Kepala Desa Gumiwang yang baru, menyampaikan komitmennya untuk melanjutkan dan meningkatkan program-program pembangunan desa, meningkatkan kesejahteraan masyarakat, serta memperkuat sinergi dengan berbagai pihak demi kemajuan Desa Gumiwang.

Camat Purwanegara yang turut hadir dalam acara ini memberikan apresiasi atas kerja keras Kepala Desa sebelumnya dan berharap agar kepemimpinan yang baru dapat membawa Desa Gumiwang ke arah yang lebih baik.

Acara sertijab berlangsung khidmat dan lancar, diakhiri dengan sesi ramah tamah serta doa bersama untuk kemajuan Desa Gumiwang ke depan.

Selamat bertugas kepada Ibu Arina Prabawati, S.E. sebagai Kepala Desa Gumiwang periode 2025-2033. Semoga amanah dalam menjalankan tugas dan membawa Desa Gumiwang semakin maju dan sejahtera!

Beri Komentar

Desa

4.640

LAKI-LAKI

LAKI-LAKI4.640penduduk

4.508

PEREMPUAN

PEREMPUAN4.508penduduk

9.148

TOTAL

TOTAL9.148penduduk

Layanan
Mandiri

Hubungi Pemerintah Desa untuk mendapatkan PIN

Pemerintah Desa

Kepala Desa

ARINA PRABAWATI, S.E.

Sekretaris Desa

WARNO

Kepala Dusun II - Mergayasa Wetan

YUNI KURNIAWAN, S.E.

Kepala Dusun IV - Prapas

BEJO SUJARWO

Kepala Dusun V - Gumiwang

PAWIT RATRIJONO

Kasi Pelayanan

SRI HARYATI

Kasi Pemerintahan

ANI BUDIYATI, S.P.

Kaur Keuangan

SAMIN

Kaur Tata Usaha dan Umum

GUNTUR JAKA SEMBADA

Kaur Perencanaan

MUH RIZA FAUZAN, S. Kom.

Kepala Dusun III

ANDI RAMADHAN

Kepala Dusun I

PARNI

PERKEMBANGAN PENDUDUK

Bulan Ini

Kelahiran

0

Orang

Kematian

0

Orang

Masuk

3,806

Orang